Anak Usaha TOWR Kantongi Tambahan Pinjaman dari Maybank

Dalam keterbukaan informasi disebutkan bahwa perjanjian tersebut dilakukan pada 18 April 2024, di mana Protelindo mengantongi fasilitas pinjaman baru senilai Rp500 miliar dari PT Bank Maybank Indonesia Tbk (BNII).

Manajemen TOWR dalam keterangan tertulisnya Senin (22/4) menuturkan bahwa dalam perjanjian tersebut Protelindo dan Maybank telah sepakat untuk menambahkan fasilitas baru sebesar Rp500 miliar berjangka waktu 3 tahun sejak tanggal penggunaan dan bukan merupakan transaksi material sesuai regulasi OJK dalam POJK No.17/POJK.04/2020.



“Pinjaman ini akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan umum Protelindo,”tuturnya.

Monalisa menambahkan transaksi ini tidak memiliki dampak material yang merugikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha TOWR.

TOWR merupakan perusahaan yang bergerak di bidang investasi pada perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam pengoperasian lokasi-lokasi menara telekomunikasi untuk disewakan kepada perusahaan komunikasi nirkabel.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.



Quoted From Many Source

Baca Juga  OKI Kecam Agresi Militer Israel di Jalur Gaza

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *